Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Melihat Aplikasi Yang Berjalan Di Latar Belakang iPhone

Cara Melihat Aplikasi Yang Berjalan Di Latar Belakang iPhone By Alfan Amrulloh

Cara melihat aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone - Ketika hp iPhone yang kita gunakan itu boros baterai atau mungkin juga cepat panas ketika kalian bermain game atau membuka aplikasi yang terinstall, maka banyak faktor penyebab mengapa permasalahan baterai cepat habis itu terjadi.

Salah satu penyebab borosnya baterai iPhone dikarenakan adanya aplikasi yang berjalan di latar bekang iPhone. Dan ketika aplikasi terus berjalan di latar belakang ketika data internet aktif atau koneksi wifi aktif dan terhubung ke internet, maka aplikasi-aplikasi yang di izinkan untuk berjalan di latar belakang akan terus melakukan penyegaran. 


Cara Melihat Aplikasi Yang Berjalan Di Latar Belakang iPhone

Baca Juga : Cara Mengaktifkan Kembali Aplikasi Yang Sudah Dipaksa Berhenti

Maksud dari penyegaran itu yaitu aplikasi akan selalu mengupdate informasi yang masuk, mengirimi notifikasi dan lain sebagainya. Sehingga apabila kalian membuka aplikasi tertentu misalnya hanya 1 aplikasi saja, namun aplikasi di iPhone kalian banyak yang diizinkan untuk berjalan pada latar belakang, tentu ini akan mempengaruhi konsumsi baterai iPhone yang kalian gunakan. 

Sehingga agar daya baterai lebih awet dan tidak cepat panas, maka kita bisa atur untuk aplikasi apa saja yang tidak perlu kita izinkan untuk berjalan di latar belakang. Dan untuk cara melihat aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone, maka kalian bisa ikuti cara di bawah ini. 

Baca Juga : 5 Aplikasi Edit Foto Blur Jadi Fokus di Android dan Iphone


Mematikan Aplikasi Latar Belakang iPhone :

  • Jalankan aplikasi pengaturan di iPhone. 
  • Selanjutnya pilih pada menu pengaturan yaitu "umum". 
  • Setelah itu pilih diantara menu yang ada yaitu Segarkan app di latar belakang.
  • Dan kalian dapat melihat aplikasi apa saja yang panelnya hidup atau berwarna hijau tombolnya. Karena ketika panelnya hidup atau aktif berwarna hijau ini, maka ketika data seluler aktif atau terhubung ke internet, maka aplikasi aplikasi tersebut akan berjalan di latar belakang hp iPhone kalian. Jadi disini kalian tinggal atur saja untuk mematikan aplikasi apa saja yang tidak ingin kalian aktifkan pada latar belakang iPhone. 
  • Selesai. 

Selain dari pada kalian mematikan aplikasi apa saja yang berjalan di latar belakang, untuk menghemat penggunaan baterai iPhone bisa dilakukan dengan mengatur layar iPhone. Dan untuk caranya kalian bisa baca pada artikel ini yaitu cara mematikan kecerahan layar otomatis iPhone

Demikianlah pembahasan mengenai cara melihat aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone iOS 15. Dan di tutorial diatas adalah menggunakan iPhone xr. Dan kemungkinan sama juga untuk pengaturan aplikasi latar belakang di iPhone tipe yang lainnya. Sekian pembahasannya di artikel ini dan terimakasih atas perhatiannya.