Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Tag Teman Di Story Instagram Tanpa Diketahui

Bagaimana cara tag teman di story instagram tanpa diketahui? jika anda ingin membagikan momen tertentu untuk di posting sebagai story di instagram, dengan cara menandai teman di story ig tanpa kelihatan maka ternyata hal itu bisa dilakukan dengan mudah. 

Umumnya saat seseorang menandai teman di instagram story biasanya karena memiliki alasan tertentu misalnya karena postingan tersebut berkaitan dengan orang yang ditandai, seperti foto bersama, sedang mengalami hal yang sama, dan lain sebagainya. 

Jika anda ingin mempertunjukan story tersebut ke orang tersebut tanpa harus kelihatan oleh orang lain, maka anda perlu melakukan sedikit trik dalam membuatnya. Nantinya nama pengguna atau username yang anda tandai tidak akan terlihat di tampilan story instagram yang anda posting. 

Dan untuk mengetahui cara tag ig story tanpa terlihat, dapat anda langsung ikuti tutorialnya berikut ini. 

Baca Juga : Cara Membuat Background di Story Instagram


  • Buka aplikasi instagram. 
  • Buat story di instagram seperti biasanya, dengan ketuk ikon untuk buat story baru. 
  • Selanjutnya anda bisa pilih foto atau video dari galeri anda. 
  • Sesudah itu, tambahkan tag dengan mengetuk ikon Aa dibagian atas, lalu klik pada @sebut, dan tuliskan nama pengguna instagram orang yang akan anda tag atau mention. 


Cara Tag Teman Di Story Instagram Tanpa Diketahui

  • Jika sudah tap selesai, lalu anda bisa tag dan geser untuk tag yang anda tuliskan tadi kebagian atas layar sampai tidak kelihatan di story tersebut. 

cara tag ig story tanpa terlihat

  • Dan jika sudah, anda bisa lansung publikasikan. 


Setelah anda tag seperti pada cara diatas, maka nantinya orang yang anda tag akan mengetahui karena akan ada notifikasi bahwa akun-nya ditandai oleh seseorang di instagram, meskipun memang tag yang diberikan tidak terlihat di postingan story instagram yang dibuat. 

Oke jadi seperti demikianlah cara tag teman di story instagram tanpa diketahui yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga tutorial ini dapat membantu anda, dan selamat mencobanya.