Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengatasi SMS Tidak Terkirim di HP Samsung

 Cara Mengatasi SMS Tidak Terkirim di HP Samsung by Amrulloh 

Kalau belakangan ini Anda tidak bisa kirim SMS di HP Samsung, padahal sebelumnya normal-normal saja, ada beberapa cara untuk mengatasi masalah ini.

Kadang, HP Samsung memang sering kali bermasalah di bagian sinyal, SMS, dan telepon. Sehingga untuk menggunakan fitur dasar HP jadi lebih sulit, dibandingkan memakai untuk kebutuhan internet, sosial media, toko online, dan lainnya.

Nah, untuk Anda yang punya masalah serupa, berikut ini adalah tutorial cara mengatasi HP Samsung tidak bisa buat SMS.

Baca Juga : Cara Menampilkan Barcode WiFi di HP Samsung Tanpa Aplikasi 


Cara Mengatasi SMS Tidak Terkirim di HP Samsung


Cara Mengatasi HP Samsung Tidak Bisa Mengirim Pesan

Ada banyak faktor yang menjadi penyebab kenap HP Samsung tidak bisa kirim pesan, diantaranya adalah sebagai berikut :

  • HP sudah terlalu lama dinyalakan
  • Tidak ada sinyal
  • Slot kartu bermasalah

Jadi kita akan membhas cara mengatasi Samsung tidak bisa mengirim pesan berdasakan ketiga faktor di atas.

Yang pertama, HP Samsung perlu di-restart dulu agar bisa mengirim pesan lagi. Sebab bila sudah berminggu-minggu tidak pernah dimatikan, akan ada banyak fitur yang error karena banyak aplikasi yang berjalan. Termasuk juga fitur dasar seperti SMS dan telepon untuk cek kuota.

Baca Juga : Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP Samsung Tanpa Aplikasi

Jadi silahkan tekan agak lama di tombol kunci yang ada di pinggir HP, kemudian matikan dulu ponselnya. Tunggu beberapa menit, lalu nyalakan lagi. Bila masih tidak bisa mengirim SMS, ikuti langkah berikut.

  • Swipe ke bawah untuk menurunkan panel notifikasi
  • Matikan data seluler
  • Kemudian nyalakan mode pesawat
  • Tunggu 5 menit
  • Lalu matikan mode pesawat

Cara di atas akan merestart koneksi kartu agar mendapat sinyal lagi.

Namun kalau masih tidak bisa, coba tukar posisi kartu dari slot SIM 1 ke SIM 2. Terkadang, slot SIM 1 hanya difokuskan untuk koneksi internet saja, sehingga tidak bisa mendapat sinyal untuk SMS dan telpon. Sedangkan SIM 2 difokuskan untuk SMS dan telpon, sehingga jaringan 2G-nya lebih kuat.

 

Bila HP Anda ternyata hanya punya satu slot kartu SIM, coba lepaskan dulu kartunya lalu pasang lagi. Biasanya ada kotoran atau debu di bawah kartu sim yang membuatnya sulit terbaca di HP Samsung.

Baca Juga : Cara Menghilangkan Keyboard Otomatis Samsung